Breaking News

Dosen Fakultas Pertanian UMMY Adakan PKM Di Nagari Aripan

 


Betrans,Solok.Dosen Fakultas Pertanian Universitas Mahaputra Muhammad Yamin Solok mengadakan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan tema optimalisasi sampah organik menjadi pupuk kompos dan pengendalian lingkungan sehat yang bermanfaat bertempat di Nagari Aripan Kabupaten Solok Sabtu,2/8/2025. Tema ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan kepada masyarakat tentang pengolahan sampah organik menjadi pupuk kompos yang bernilai ekonomis dan ramah lingkungan. 



Kedatangan Tim PKM Fakultas Pertanian Universitas Mahaputra Muhammad Yamin Solok ini diterima Wali Nagari dan Masyarakat Nagari Aripan. 

 


          Dr.Rica Mega Sari,S.Pt.Mp

Ketua Tim Pengabdian PKM Dr.Rica Mega Sari, S.Pt.,MP mengatakan  terlaksananya kegiatan ini  atas partisipasi dosen Fakultas Pertanian UMMY Solok yang berjumlah 12 orang yaitu Dr.Rica Mega Sari,S.Pt.,MP sebagai Ketua Tim,  Ir.Mahmud,M.Si Dr.Ir Renfiyeni,MP Mardianto, SP.,M.Si Dara Surtina,S.Pt.,MP Aulia Meyuliana,SP,M.Biotek ,  Dr.Ir Nurhaita,MP Dr.Chrisnawati,MP Dewi Jayagma Ilham,SP.,MP,  Ir.Friza Elinda,MP Muharama Yora,SP.M.Si dan Yusmi Nelvi,SP.,M.Si serta dibantu oleh mahasiswa dan BEM pertanian  UMMY Solok

Lebih jauh Dr.Rica Mega Sari yang juga Dekan Fakultas Pertanian ini mengatakan bahwa PKM ini akan berfokus pada dua aspek utama: 

1. Optimalisasi Sampah Organik:

Peserta akan diajarkan cara mengolah berbagai jenis sampah organik (seperti sisa makanan, daun kering, dll.) menjadi pupuk kompos yang berkualitas.

2. Pengendalian Lingkungan Sehat:

PKM juga akan memberikan pemahaman tentang pentingnya menjaga kebersihan lingkungan dan bagaimana sampah organik dapat diolah untuk mengurangi dampak negatif terhadap lingkungan.

Sementara itu tujuan PKM:

Memberikan pemahaman tentang manfaat pupuk kompos bagi kesuburan tanah dan pertanian.

Meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya pengelolaan sampah yang baik.

Mengurangi timbulan sampah organik yang dibuang ke tempat pembuangan akhir.

Menciptakan lingkungan yang lebih bersih dan sehat ungkap ibu cantik yang murah senyum ini. 


Manfaat yang Diharapkan:

Masyarakat memiliki pengetahuan dan keterampilan baru dalam mengolah sampah organik.

Terbentuknya kelompok masyarakat yang peduli lingkungan dan mampu mengelola sampah secara mandiri.

Meningkatnya kesuburan tanah pertanian melalui penggunaan pupuk kompos.


Berkurangnya masalah lingkungan akibat sampah organik yang tidak terkelola.

Masyarakat memiliki nilai tambah ekonomi dari hasil pengolahan sampah menjadi pupuk kompos ungkapnya mengakhiri.#yen

PT. Transisi Inter Media, Mengucapkan: Selamat datang di Website Beritatransisi.com, Terima kasih telah berkunjung di Website kami.. Semoga anda senang!! Tertanda Pemred: Edison Effendi