Breaking News

Dinas Perdakop UKM Berikan Pelatihan Bagi Pengrajin Bordir

Betrans, Padang Panjang, ~ Pemerintah Kota Padang Panjang melalui Dinas Perdagangan, Koperasi, Usaha, Kecil dan Menengah (Perdakop UKM) memberikan pelatihan Desain Busana Bordir bagi Pengrajin Bordir Padang Panjang di Aula Pondok Desain dan Promosi Senja Kenangan Bukit Surungan, Senin (19/3).

Sebanyak 10 orang pengrajin Bordir diberikan pelatihan selama 10 hari terhitung dari 19 Maret hingga 29 Maret mendatang.

Kepala Dinas Perdakop UKM Arpan, SH menyampaikan tujuan pelatihan bordir desain yang diberikan guna pengrajin dapat mendesain sendiri pakaian dengan ornamen bordir.

"Selama ini pengrajin bordir hanya tau membuat bordiran, tapi untuk kali ini pelatihan diberikan dalam bentuk pengembangan supaya mereka bisa membuat desain baju dan menghasilkan baju sendiri,"ujar Arpan.

Pelatihan Desain Bordir tersebut mendatangkan Instruktur Desainer P.House dari Bukittinggi Alpin serta Instruktur dari Balai Diklat Industri Padang.

Arpan menyebutkan jika tidak ada pengembangan bordir Padang Panjang, maka bisa saja industri bordir Padang Panjang akan berkurang dan akan tertinggal.

Maka dari itu Arpan berharap dengan adanya pelatihan ini dapat memberi motivasi dan inovasi bagi pengrajin untuk mengembangkan industri bordir Padang Panjang serta dapat menjadi mitra dengan P.House Bukittinggi.

Sementara itu, Kasi Usaha Industri Maulida Desi warni, ST menambahkan pengrajin yang ada merupakan pengrajin yang sudah mempunyai kemampuan menjahit baju sebelumnya,
nah saat ini para pengrajin akan di berikan pelatihan untuk membordir baju.

"Sepuluh pengrajin ini adalah yang sudah terpilih dan mempunyai kemampuan dasar dalam membuat baju, serta melalui pelatihan ini kita harap para pengrajin juga bisa membuat bordiran di baju yang dihasilkan oleh mereka sendiri, " jelas Maulida. (ki)
PT. Transisi Inter Media, Mengucapkan: Selamat datang di Website Beritatransisi.com, Terima kasih telah berkunjung di Website kami.. Semoga anda senang!! Tertanda Pemred: Edison Effendi