Breaking News

Polda Sumbar Kembali Serahkan Paket Buka Puasa Kepada Masyarakat



Betrans.Padang.Sumbar – Polda Sumbar kembali lagi melaksanakan bakti sosial dengan menyerahkan paket buka puasa kepada masyarakat, khususnya yang terdampak pada Covid-19, Rabu (6/5) sore.

Kegiatan yang dipimpin oleh Karo Rena Polda Sumbar Kombes Pol Drs. Dharu Siswanto dan Karo Log Kombes Pol Suranta Pinem, S.Ik. MM beserta anggotanya lansung melakukan pembagian nasi secara mobile.

Sebanyak 250 nasi bungkus yang dibagikan, dengan lokasi pendistribusiannya yakni di seputaran jalan Samudra, jalan By Pass, jalan DPR, jalan Gajah Mada, dan jalan Lapai di Kota Padang.

“Nasi ini diserahkan langsung kepada warga kurang mampu, Ojol, security, tukang cukur rambut, dan sopir,” kata Karo Log Kombes Pol Suranta Pinem.

Masyarakat yang menerimanya tampak antusias. Dengan wajah bahagia, dari lisan mereka terucap kata terimakasih kepada petugas usai membagikan paket buka puasa. (Son)
PT. Transisi Inter Media, Mengucapkan: Selamat datang di Website Beritatransisi.com, Terima kasih telah berkunjung di Website kami.. Semoga anda senang!! Tertanda Pemred: Edison Effendi