Breaking News

ENAM PENAMBANG TERTIMBUN LONGSOR TAMBANG EMAS DI SOLSEL

 



Betrans.com  Sosel- Enam orang penambang emas tertimbun material longsor, dua orang diantaranya tewas, dua masih dalam pencarian dan sisanya selamat.


Dilansir dari jurnal10.com kepala Kantor Badan Pertolongan Padang, Asnedi, Rabu (13/01/21) membenarkan kejadian itu yang terjadi pada Senin (11/01/21) lalu di Nagari Abai Kecamatan Sangir Kabupaten Solok Selatan.Awalnya kata Asnedi, pihaknya mendapatkan informasi Kasi Kedaruratan BPBD Solok Selatan, yang mengatakan kejadian itu terjadi di PD TW 0111 2030 G, dimana enam orang penambang emas tertimbun longsor.


“Dari Basarnas Padang kita perbantukan lima orang rescuer dan seorang anggota SAR, sudah berangkat pagi ini,” sebut Asnedi.


Informasi yang diterima Basarnas Padang, katanya para penambang itu melakukan aktifitas di lokasi kejadian dan saat hendak keluar dari area tambang terjadi longsor yang menutup pintu keluar yang mengakibatkan para penambang tertimbun longsor.


“Lokasinya berada di radial 120,99° arah Tenggara, jarak garis lurus sekitar 124.50 Kilometer dengan estimasi perjalanan lebih kurang 8 jam dari Kantor Basarnas Padang,” tutur Asnedi. (**)

PT. Transisi Inter Media, Mengucapkan: Selamat datang di Website Beritatransisi.com, Terima kasih telah berkunjung di Website kami.. Semoga anda senang!! Tertanda Pemred: Edison Effendi