Breaking News

Pemuda Mesjid jalan Takari RT.06 Meriahkan HUT RI Ke 76 Adakan Berbagai Lomba Dan Panjat Pinang.

 




Betrans.com DUMAI,

Hari Ulang tahun  (HUT) Kemerdekaan RI yang ke 76 merupakan tonggak sejarah bangsa Indonesia terbebas dari penjajahan Belanda dan jepang,maka segenap seluruh bangsa Indonesia dari Sabang sampai Merauke setiap tahun memperingati hari kemerdekaannya yang jatuh pada tanggal 17 Agustus 1945-2021 di tahun ini genap hari kemerdekaan bangsa Indonesia 76 tahun.


Pemuda Mesjid Jalan Takari RT.06 dan sekitarnya turut serta dan kepeduliannya memperingati hari kemerdekaan RI 17 Agustus 1945-2021 yang ke 76,yang di kemas dengan berbagai lomba untuk anak anak dan Panjat Pinang.


Bagi peserta lomba yang menang di berikan hadiah,termasuk panjat pinang yang merupakan acara puncak,yang di atas batang pinang tergantung di sediakan berbagai macam jenis hadiah.


Di konfirmasi wartawan kepada salah seorang warga yang menyaksikan saat berlangsungnya kegiatan acara pada 29/8/2021 ia enggan di sebut namanya  mengatakan,


"Sebelum acara panjat pinang di mulai di awali dengan kegiatan lomba anak anak dimulai sekitar pukul 2.00 wib sampai akhirnya pada puncak acara yang kita nanti nantikan yaitu panjat pinang di mulai pada pukul 16.30 wib sore,walaupun tim peserta panjat pinang berulang ulang kali belum berhasil namun tim panjat pinang tetap semangat dan pantang menyerah,panjat pinang terus dilanjutkan sampai tuntas,untuk memberi semangat kepada peserta panjat pinang para penonton ada yang memberi saweran maka dana yang terkumpul rp.1.4 juta,lalu acara panjat pinang di lanjutkan dan akhirnya tim panjat pinang berhasil sampai ke puncak,begitu sampai di puncak para penonton bersorak gembira melihat keberhasilan mereka maraih hadiah yang ada di batang pinang,sang pemanjat di atas pinang langsung mencabut bendera merah putih dan mengibarkannya tanda kemenangan dengan penuh semangat,ujarnya.


hanya dengan durasi 1.5 jam akhirnya panjat batang pinang berhasil digapai oleh tim peserta sampai kepuncak kemenangan,satu persatu berbagai hadiah mulai diturunkan kebawah oleh peserta dan tampak hari sudah mulai sore pas jam 18.00 wib sore acara selesai.



Reporter. : Muhardi 

PT. Transisi Inter Media, Mengucapkan: Selamat datang di Website Beritatransisi.com, Terima kasih telah berkunjung di Website kami.. Semoga anda senang!! Tertanda Pemred: Edison Effendi