Breaking News

Hujan Deras Sebabkan Banjir Di Kota Padang,Dua Orang Anak Terseret Arus


Betrans,Padang~ Akibat Curah hujan yang terjadi mulai siang sampai sore hari.Kota Padang kembali Banjir dan longsor  bahkan menimbulkan korban jiwa. Dua orang anak di bawah umur ditemukan meninggal setelah tenggelam terseret arus, Jumat (2/11).

Korban pertama bernama Pasilah Azam, berumur 2 tahun hilang di Kelurahan Koto Panjang Ikur Koto, Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang.

Informasi yang didapat , pada 13.40 WIB korban mandi-mandi di Parit dekat stasiun TVRI yang berdekatan dengan tempat tingggal korban.

Pada saat itu datang air yang cukup besar akibat curah hujan deras sehingga korban terbawa arus dan ditemukan oleh warga setelah air mulai surut dengan kondisi tidak sadarkan diri.

Korban dilarikan ke rumah Sakit M. Djamil Padang, setelah korban ditangani oleh pihak rumah sakit diperoleh kesimpulan bahwa korban telah meninggal dunia sebelum sampai di rumah sakit, kuat dugaan korban telah meninggal saat terbawa arus.

Sementara korban lainnya bernama Jihat Melati berumur 5 tahun, ia ditemukan tewas setelah tenggelam di Bungus Barat.

Informasi yang didapat  dari Kepala BPBD Padang Edi Hasymi saat dihubungi mengatakan, korban diduga meninggal terseret arus banjir. "Ya benar terseret arus banjir. Informasi sementara ibu korban dari Pasilah Azam PNS di Pemko Padang," ucapnya.

Untuk sementara  pihaknya (BPBD) saat ini masih di lokasi bencana untuk melakukan evakuasi dan pemantauan  kedaan warga sekitar yang terkena dampak banjir.

PT. Transisi Inter Media, Mengucapkan: Selamat datang di Website Beritatransisi.com, Terima kasih telah berkunjung di Website kami.. Semoga anda senang!! Tertanda Pemred: Edison Effendi